Tentang

Babandungan.com adalah blog yang berisi tentang coretan-coretan seputar jalan-jalan, curhatan para netizen, hal-hal lucu, hal-hal menarik, kuliner, Bola Bandung dan hal-hal keren lainnya yang ada di kota Bandung. Pokoknya mah hal-hal yang ada di kota Bandung mimin bahas disini.

Blog ini terinspirasi dari para netizen Bandung dan sekitarnya yang selalu heboh di media sosial ketika ada berita apapun. Nah maksud mimin blog ini teh akan menjadi blog yang ngebahas tentang tingkah laku lucu para netizen.

Selain itu, karena mimin tinggal di kota Bandung, jadi mimin juga ingin share hal-hal seputar kota Bandung, mulai dari kebiasaannya, wisata nya, kuliner, tempat belanja dan hal-hal lainnya.

Jadi orang-orang dari luar kota Bandung teh bisa tahu kultur dan kebudayaan serta hal-hal kecil yang ada di Bandung.

Isi dari blog ini tidak begitu serius, lebih banyak bercanda nya daripada seriusnya. Jadi buat para pembaca blog Babandungan, jangan terlalu serius menanggapinya ya.